Fastnet Naik harga


Sore-sore pulang kerja maksud hati ingin istirahat dengan tenang. Tiba-tiba datang surat dari first media dalam hati ada apa ya , gw kira telat bayar nih :P . Eh ternyata fastnet mau naik harga dari 99 ribu menjadi 135 ribu.Waduh tambah berat aja nich..... Tidak bisa di pungkiri kebutuhan akan internet saat ini sudah menjadi kebutuhan yang sangat vital bagi kita. Ketergantungan akan teknologi ini begitu besar, karena aku bekerja pun melalui internet. Ketika pemerintah menggalakan melek internet kenapa internet menjadi mahal. Waduh pak tolong dong turun kan harga fastnet kalo bisa jadi 50 ribu :P.

Jalan Yang Sulit

Pesan datang di dalam mimpi
kabar tersirat akan datang suatu cobaan
pandailah membawa diri
bacalah kalam Illahi
yakin pada tujuan
akan ku balas semua pengorbanan mu
sampai akhir hayat akan ku buktikan
bahwa aku bisa membahagiakan mu

SMTP di First media / fastnet

Pusing mencari Smtp fastnet....? Muter-muter di om Google ga ketemu juga. Jalan2 di Blog kawan-kawan ga ada juga. Jadi Kesel mo gimana sedang di webnya si fastnet ga di sediain huAaAaaa....... Ga sengaja liat Ip Gw di Blog gw ini ngutak ngutik eh ketemu dech SMTP firts media. Jadi Kawan yang ingin menggunakan SMTP fastnet bisa gunakan mail.fast.net.id

Tenggelam Dalam Ketidak Berdayaan

Tuhan.....
Kaulah energi yang tak berbatas
Kaulah pancaran kekuatan yang menguasai jiwa dan tubuhku
Setiap napas dan aliran darah adalah dirimu

Tuhan.....
Kau menciptakan rasa yang begitu hebat
Dulu aku meremehkan rasa ini
tapi aku tak berdaya dengan ciptaan mu yang maha dasyat ini

Tuhan....
Kuatkan aku dengan pancaran energi-energimu
Biarkan aku sadar dalam dimensiMu
Aku adalah diri Mu yang melupakan sumber asal ku

Tuhan....
Sanggupkan aku menghadap Kau dengan tubuh penuh noda
Ikrarkan aku dalam satu ikatan janji di hadapan Mu
biarkan aku bersamanya.........

Welcome to Indocomtech 2008!


Akhirnya datang juga Pameran komputer indocomtech....!
jangan lupa datang ya ke Indocomtech tanggal 12 sampe 16 November 2008 di Hall A, Hall B, Cendrawasih dan Plennary Hall di Balai Sidang Jakarta Convention Center ( senayan . jadi kawan-kawan yang mo beli hardware baru atau hanya sekedar mencari referensi ato mo rekreasi atauuuuuuuu sekedar mo liat spg-spg cantik tentunya heheheheheh........... Oh ya menurut website resminya nanti ada penghargaan dari APICTA (Asia Pacific ICT Award) buat apa ya..???? dan the 1st IndogameShow wah rame nich.
dan disana ada bursa buku-buka yang berhubungan dengan dunia IT tentunya
makanya jangan lupa datang.......................................

HATI-HATI BIKER

Musim hujan telah datang......

Daun-daun basah karena siraman butir-butir hujan yang datang tak tentu waktu dan arahnya. Jalan-jalan di Jakarta mulai digenangi air-air hujan yang begitu melimpah. Wilayah Jakarta merupakan dataran rendah yang memiliki resiko banjir yang cukup besar. Sejak jaman Belanda dahulu Jakarta adalah langganan banjir. Begitu hebatnya banjir di Jakarta sampai-sampai perbaikan sanitasi kota tercinta kita ini telah di buat sejak jaman Belanda.
Ketika jaman Cang Ato ( Soeharto ) Jakarta memiliki jalan-jalan yang cukup rapih dan kuat walaupun banjir dan hujan datang silih berganti. Jadi ingat...dulu ketika ada pengerjaan jalanan, aspal yang di bakar oleh kayu-bakar dalam tong adalah pemandangan yang cukup sering aku lihat ketika aku kecil. Tong besar yang di potong sedikit tengahnya sebagai kuali besar untuk memasak aspal. Lalu bongkahan batu-batu kerikil di hamparkan di jalan-jalan, ketebalan kerikil-kerikil ini bisa mencapai 30 cm. Jalan-jalan itu sangat kuat sekali hingga 5 tahun usaia aku beranjak hanya sedikit aspal yang terkelupas. Beda di jaman sekarang, aspal yang di gunakan adalah aspal-aspal instan yang tidak lg dimasak dalam kuali-kuali besar tapi dibawa mobil aspal dan dituangkan secara merata dengan mesin. Dan kerikil-kerikilnya kecil-kecil sekali dan telah berwarna hitam karena aspal mungkin kerikil ini sebelumnya telah dimasak terlebih dahulu. Hamparan Kerikil besar-besar dan tebal tidak terlihat lagi, yang ada hanya kerikil halus dan tipis tebalnya hanya 5-10 cm. Dan pengerjaan pengaspalan ini juga terkesan buru-buru dan ingin cepat selesai.
Kita bisa lihat dibeberapa sudut ibu kota banyak pengaspalan yang tidak memperhatikan sanitasi yang ada. Kadang pengerjaan ini menutupi jalannya air keluar dari jalanan, dan tentunya air akan menggenang berhari-hari lalu secara perlahan-lahan merusak aspal murahan tersebut. Sudah barang tentu jalanan akan cepat berlubang dan rusak. Belum lagi sanitasi air yang berada dibawah jalan raya, biasanya saluran air ini di tutupin oleh besi segi empat. Awalnya penutup ini sejajar dengan jalan raya tapi kemudian ketika pengerjaan pengaspalan besi ini tidak di naikkan menjadi sejajar kembali, besi itu di biarkan sejajar dengan aspal lama. Aspal baru yang telah bertumpuk-tumpuk karena selalu rusak dan diaspal ulang menyebabkan area yang ada besi saluran ini menjadi lubang-lubang baru yang cukup berbahaya bagi semua orang khususnya biker. Lubang ini sangat dalam bisa mencapai 30 cm, cukup untuk membuat motor terjungkal dan mati. Keadaan ini dapat dilihat di samping pintu tol rawamangun dan tempat-tempat lainnya. Bahkanyang parahnya lagi penutup saluran air yang error seperti ini ada di depan jalan Thamrin, jalan yang sering di lewati para pejabat. Dimanakah mata pejabat ini...........

Radiasi Wi-Fi Ganggu Kesehatan, Hindari Hotspot Internet ???

Apa iya ???


Terus terang gue sebagai pengguna setia Hotspot anytime... anywhere kalo lagi ngopi-ngopi sore ato dinner bareng teman di Mall jadi sangat terganggu dengan berita ini.

Hotspot dengan jaringan Wireless Fiedelity (Wi-Fi) untuk akses Internet sedang digalakkan di negeri kita. Namun, di Jerman yang terjadi malah sebaliknya.

Kementerian Lingkungan Jerman justru memperingatkan rakyatnya sedapat mungkin menghindari penggunaan koneksi Internet secara wireless melalui Wi-Fi. Alasannya, hal ini disinyalir merupakan cara untuk menghindari resiko kesehatan yang mungkin ditimbulkan gelombang wireless tersebut.

Laporan dari The Independent mengungkapkan bahwa Kementrian Lingkungan Jerman ini telah menghimbau orang-orang untuk menghindari radiasi yang ditimbulkan Wi-Fi dengan lebih memilih menggunakan koneksi kabel Internet konvensional saja.

The Independent pun mengklaim bahwa kebijakan ini membuat Jerman tetap pada posisinya yang menganggap Wi-Fi berpengaruh negatif terhadap kesehatan.

Sebelumnya kelompok penentang Wi-Fi di Tottenham, Inggris juga menginginkan teknologi ini agar dilarang penggunaannya di sekolah-sekolah dengan alasan yang sama. Gelombang radio telah digunakan untuk berbagai hal selama seratus tahun termasuk juga untuk teknologi Wi-Fi. Namun memang terdapat anggapan bahwa penggunaannya yang terus meningkat memungkinkan menyebabkan efek negatif bagi manusia.

Lebih dari 30 penelitian juga telah dilakukan untuk menyelidiki pengaruh gelombang elektromagnetik ini bagi otak. Namun, hanya tiga penelitian yang mengungkap kemungkinan dampak buruk bagi kesehatan. Itupun, penelitian ini disebut-sebut mempunyai kesalahan metodologi.


Radiasi Elektromagnetik Wi-Fi


Publikasi tentang dampak negatif wi-fi sehubungan dengan radiasi elektromagnetik yang ditimbulkannya ini awalnya datang dari sebuah kasus yang dialami seorang wanita di London, yang datang ke institusi kesehatan dengan keluhan nyeri di bagian kepala, telinga, tenggorokan dan beberapa bagian tubuh lain bila berada dekat dengan peralatan elektronik atau menara pemancar.

Perangkat elektronik, memang memiliki radiasi elektromagnetik dimana dalam jumlah besar bisa mengakibatkan gangguan fisiologis hingga memicu pertumbuhan sel-sel abnormal seperti kanker, namun intensitasnya berbeda-beda dan ada patokan batas aman yang dianggap tidak sampai membahayakan kesehatan.

Atas keluhan ini berikut anjuran dokter yang mendiagnosanya sebagai suatu keadaan elektrosensitif, wanita tadi melindungi rumahnya dengan perangkat khusus antiradiasi untuk meminimalkan gelombang elektromagnetik dari teknologi wi-fi di sekitar tempat tinggalnya. Beberapa publikasi lanjutan tentang dampak radiasi wi-fi ini kemudian dilansir di Swedia langsung dari pemerintahnya serta di Norwegia lewat pernyataan perdana menterinya sendiri.

Lagi-lagi, kemungkinan pemberitaan yang awalnya banyak beredar di dunia maya ini sempat dianggap sebagai hoax, suatu berita isu yang belum bisa diyakini kebenarannya, namun adanya beberapa penelitian yang dilaporkan dari institusi resmi mungkin mulai membuat beberapa pihak bersangkutan mulai memikirkan hal ini.

Sebagian laporan resmi tersebut menyebutkan tingginya intensitas radiasi elektromagnetik di beberapa situs lokasi wi-fi, namun tak sedikit juga yang melaporkan bahwa intensitas tadi masih berada di bawah ambang batas senilai dengan radiasi elektromagnetik yang dihasilkan oleh beberapa perangkat yang aman seperti televisi maupun radio, begitupun, kesimpang-siuran ini jelas menimbulkan suatu kekhawatiran bagi sebagian orang yang sangat perduli dengan kesehatannya, belum lagi pengakuan sejumlah aktifis di luar negeri yang bergabung untuk mendesak pembatasan penggunaan wi-fi, yang bagi sebagian masyarakat lain sangat diperlukan itu.

Beberapa kampus di negara-negara maju malah sudah ikut melarang penggunaan teknologi ini di sekitar lingkungan pendidikan mereka, meski belum ada kejelasan akan bahayanya.


Benarkah Berbahaya ?


Banyaknya publikasi dari pengaruh radiasi elektromagnetik situs-situs umum penyedia wi-fi tadi turut juga memuat kekhawatiran mereka yang dialamatkan lebih ke penggunaan perangkat komputer dan juga usia penggunanya. Di luar masalah kesensitifan masing-masing individu terhadap radiasi elektromagnetik ini, sebagian ahli menyebutkan bahwa anak-anak jauh lebih sensitif dibandingkan dengan usia dewasa.

Pihak Health Protection Agency, Inggris, yang baru-baru ini membuat publikasi resmi pada sebuah program BBC bahwa dampak negatif ini sama sekali belum dapat dibuktikan dan pendapat ini didukung juga oleh sebuah institusi riset kesehatan telekomunikasi disana, dengan argument bahwa pemancar yang digunakan untuk teknologi ini sebenarnya berkekuatan sangat rendah dan tetap ada jarak dengan tubuh yang membuat radiasinya juga berlangsung dalam intensitas yang sangat rendah meski nilai yang mereka dapatkan berjumlah sekitar tiga kali lebih besar dari radiasi penggunaan ponsel biasa.

Mereka menekankan lebih lanjut bahwa bukan radiasi wi-fi lah yang menjadi masalah melainkan cara penggunaan komputer terutama laptop yang sering diletakkan di pangkuan hingga tak lagi memiliki jarak dengan tubuh.

Gelombang radio elektromagnetik yang digunakan untuk teknologi wi-fi, menurut mereka lagi berada ratusan kali lebih rendah dibandingkan sebuah microwave dan ambang batas yang ditentukan para ahli, dan meski masih terdeteksi adanya thermal interaction berupa kenaikan level temperatur jaringan tubuh, namun nilainya masih jauh dari ambang batas yang bisa mengakibatkan kerusakan.

Pendapat ini diperkuat lagi oleh beberapa institusi lain yang rata-rata mendapat hasil jauh lebih rendah daripada sinyal ponsel ketika digunakan untuk berbicara.

Hasil yang mereka laporkan, berada selama setahun di sekitar lokasi wi-fi sebanding dengan penggunaan ponsel dalam keadaan bicara selama 20 menit.

Bila kekhawatiran akan radiasi ponsel saja masih banyak diperdebatkan, maka wi-fi sama sekali mereka anggap belum pantas mengundang kekhawatiran tersebut.

Begitupun, mereka juga tetap menganjurkan untuk menggunakan teknologi ini dalam batas wajar sekaligus memperhatikan penggunaan perangkat komputer yang juga memiliki intensitas radiasi elektromagnetik yang berbeda-beda.

Paling tidak, penggunaan dalam batasan wajar ini bisa mencegah pengaruh buruk terhadap kesehatan yang bisajadi kepastiannya baru ditemukan dalam tahun-tahun mendatang.


artikel dari http://amillavtr.multiply.com

Foto-foto Tua


Ini adalah koleksi foto-foto tua saya dari berbagai sumber. Foto-foto ini menceritakan bagaimana sedikit sejarah Indonesia khususnya Jakarta. Jika kawan2 ini mendownloadnya lebih banyak silahkan saja berkunjung ke sini bila kawan2 memiliki foto-foto tua tolong sharing.............

Jakarta Oh Jakarta..........


Jakarta bermula dari sebuah bandar kecil di muara Sungai Ciliwung sekitar 500 tahun silam. Selama berabad-abad kemudian kota bandar ini berkembang menjadi pusat perdagangan internasional yang ramai. Pengetahuan awal mengenai Jakarta terkumpul sedikit melalui berbagai prasasti yang ditemukan di kawasan bandar tersebut. Keterangan mengenai kota Jakarta sampai dengan awal kedatangan para penjelajah Eropa dapat dikatakan sangat sedikit.

Laporan para penulis Eropa abad ke-16 menyebutkan sebuah kota bernama Kalapa, yang tampaknya menjadi bandar utama bagi sebuah kerajaan Hindu bernama Sunda, beribukota Pajajaran, terletak sekitar 40 kilometer di pedalaman, dekat dengan kota Bogor sekarang. Bangsa Portugis merupakan rombongan besar orang-orang Eropa pertama yang datang ke bandar Kalapa. Kota ini kemudian diserang oleh seorang muda usia, bernama Fatahillah, dari sebuah kerajaan yang berdekatan dengan Kalapa. Fatahillah mengubah nama Sunda Kalapa menjadi Jayakarta pada 22 Juni 1527. Tanggal inilah yang kini diperingati sebagai hari lahir kota Jakarta. Orang-orang Belanda datang pada akhir abad ke-16 dan kemudian menguasai Jayakarta.

Nama Jayakarta diganti menjadi Batavia. Keadaan alam Batavia yang berawa-rawa mirip dengan negeri Belanda, tanah air mereka. Mereka pun membangun kanal-kanal untuk melindungi Batavia dari ancaman banjir. Kegiatan pemerintahan kota dipusatkan di sekitar lapangan yang terletak sekitar 500 meter dari bandar. Mereka membangun balai kota yang anggun, yang merupakan kedudukan pusat pemerintahan kota Batavia. Lama-kelamaan kota Batavia berkembang ke arah selatan. Pertumbuhan yang pesat mengakibatkan keadaan lilngkungan cepat rusak, sehingga memaksa penguasa Belanda memindahkan pusat kegiatan pemerintahan ke kawasan yang lebih tinggi letaknya. Wilayah ini dinamakan Weltevreden. Semangat nasionalisme Indonesia di canangkan oleh para mahasiswa di Batavia pada awal abad ke-20.

Sebuah keputusan bersejarah yang dicetuskan pada tahun 1928 yaitu itu Sumpah Pemuda berisi tiga buah butir pernyataan , yaitu bertanah air satu, berbangsa satu, dan menjunjung bahasa persatuan : Indonesia. Selama masa pendudukan Jepang (1942-1945), nama Batavia diubah lagi menjadi Jakarta. Pada tanggal 17 Agustus 1945 Ir. Soekarno membacakan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia di Jakarta dan Sang Saka Merah Putih untuk pertama kalinya dikibarkan. Kedaulatan Indonesia secara resmi diakui pada tahun 1949. Pada saat itu juga Indonesia menjadi anggota Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB). Pada tahun 1966, Jakarta memperoleh nama resmi Ibukota Republik Indonesia. Hal ini mendorong laju pembangunan gedung-gedung perkantoran pemerintah dan kedutaan negara sahabat. Perkembangan yang cepat memerlukan sebuah rencana induk untuk mengatur pertumbuhan kota Jakarta. Sejak tahun 1966, Jakarta berkembang dengan mantap menjadi sebuah metropolitan modern. Kekayaan budaya berikut pertumbuhannya yang dinamis merupakan sumbangan penting bagi Jakarta menjadi salah satu metropolitan terkemuka pada abad ke-21.


* Abad ke-14 bernama Sunda Kelapa sebagai pelabuhan Kerajaan Pajajaran.
* 22 Juni 1527 oleh Fatahilah, diganti nama menjadi Jayakarta (tanggal tersebut ditetapkan sebagai hari jadi kota Jakarta keputusan DPR kota sementara No. 6/D/K/1956).
* 4 Maret 1621 oleh Belanda untuk pertama kali bentuk pemerintah kota bernama Stad Batavia.
* 1 April 1905 berubah nama menjadi 'Gemeente Batavia'.
* 8 Januari 1935 berubah nama menjadi Stad Gemeente Batavia.
* 8 Agustus 1942 oleh Jepang diubah namanya menjadi Jakarta Toko Betsu Shi.
* September 1945 pemerintah kota Jakarta diberi nama Pemerintah Nasional Kota Jakarta.
* 20 Februari 1950 dalam masa Pemerintahan. Pre Federal berubah nama menjadi Stad Gemeente Batavia.
* 24 Maret 1950 diganti menjadi Kota Praj'a Jakarta.
* 18 Januari 1958 kedudukan Jakarta sebagai Daerah swatantra dinamakan Kota Praja Djakarta Raya.
* Tahun 1961 dengan PP No. 2 tahun 1961 jo UU No. 2 PNPS 1961 dibentuk Pemerintah Daerah Khusus Ibukota Jakarta Raya.
* 31 Agustus 1964 dengan UU No. 10 tahun 1964 dinyatakan Daerah Khusus Ibukota Jakarta Raya tetap sebagai Ibukota Negara Republik Indonesia dengan nama Jakarta.
* Tahun1999, melalaui uu no 34 tahun 1999 tentang pemerintah provinsi daerah khusus ibukota negara republik Indonesia Jakarta, sebutan pemerintah daerah berubah menjadi pemerintah provinsi dki Jakarta, dengan otoniminya tetap berada ditingkat provinsi dan bukan pada wilyah kota, selain itu wiolyah dki Jakarta dibagi menjadi 6 ( 5 wilayah kotamadya dan satu kabupaten administrative kepulauan seribu)


Download file:

* Peta Batavia, 1461_355-PetaBatavia1888.pdf (158 KB)
* Peta Jakarta, 1461_356-PetaJakarta.pdf (467 KB)

Arti sumpah pemuda 2008

Sumpah pemuda..........

Sumpah pemuda adalah suatu kejadian sejarah yang sangat membanggakan bagi diriku sebagai bangsa Indonesia. Kenapa aku bangga sebagai bangsa Indonesia.....? Mungkin kawan-kawan merasa heran dengan keadaan Indonesia ini masih ada kebanggaan aku sebagai bangsa Indonesia. Kita adalah bangsa yang besar, bangsa yang telah menyatukan tanah-tanah, suku, air menjadi satu dari bangsa lain memikirkan persatuan tanpa ada rasa pengusaan dan penindasan. Ketika Patih gajah mada mengumandakan persatuan dan kesatuan Nusantara dia memulai dengan laku yang mengharukan ya itu tidak memakan makanan kesukaannya.

Dan 1982 para pemuda yang memiliki visi dan misi yang sama berkumpul ditempat yang sama di jalan Kramat raya. Menyatakan.............

SOEMPAH PEMOEDA
Pertama :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGAKOE
BERTOEMPAH DARAH JANG SATOE, TANAH AIR INDONESIA

Kedua :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA, MENGAKOE
BERBANGSA JANG SATOE, BANGSA INDONESIA

Ketiga :
- KAMI POETRA DAN POETRI INDONESIA MENGJOENJOENG
BAHASA PERSATOEAN, BAHASA INDONESIA

Djakarta, 28 Oktober 1928


Indahnya pernyataan sikap ini......... sedihnya yang terjadi sekarang....
bahkan kawan saya di milis dan di YM mengirimkan joke seperti ini...

" cewek Jawa, Menado dan Papua naik pesawat dari jkt ke dili. Tiba2 ditengah jalan pesawat oleng dan rasanya mo jth. Seketika si Jawa tadi ambil bedak dan gincu dandan cantik sekali, temannya bingung dan tanya, "Knp ko dandan?" Dia bilang, "Biasa kalau pesawat mau jth yang ditolong pertm kan yang plg cantik." Aehhh,si Menado ga bisa terima, lalu dia angkat roknya sampai tinggi. Temannya tanya, "Kenapa angkat rok sampai tinggi begitu?" Dijawab, "Biasa kalau pesawat jatuh yang pertm ditolong kan yang pahanya putih-putih. " Hehhh,si Papua sudah emosi sekali mendengar ocehan kedua temannya. Dia lalu buka baju dan telanjang. semuanya tampak hitam. temannya kaget dan bertanya, "Knp telanjang gitu?" Dengan enteng dia jawab, "Biasa kalau pesawat jatuh yang paling pertm dicari kan Kotak Hitam."

Mungkin bukan hal yang besar bagi yang tertawa tapi suatu yang menyedihkan ketika melihat yang dilakukan para pendeklarasi Sumpah Pemuda saat itu. Bahkan menurut literatur yang saya dapatkan ada beberapa orang tionghoa yang ikut serta

2. Golongan Timur Asing Tionghoa yang turut hadir sebagai peninjau
Kongres Pemuda pada waktu pembacaan teks Sumpah Pemuda ada 4 (empat) orang
yaitu :
a. Kwee Thiam Hong
b. Oey Kay Siang
c. John Lauw Tjoan Hok
d. Tjio Djien kwie


HIDUP DALAM DAMAI BANGSA KU INDONESIA....................

literatur terkait sumpah pemuda atau museum

Kecepatan Flash

Setelah beberapa hari saya mencoba telkomsel flash milik saya ( Blom lunas ) saya dapet menyimpulkan sedikit walau ini blom tentu akurat. Bahwa telkomsel flash memiliki kemampuan yang baik bila kita berada di posisi atau area tertentu. untuk wilayah gading raya belakang rs persahabatan ( my home ) sangat buruk (gprs : 54-58 kbps lebih parah dari dial up telkomnet instan) tapi ketika ada di pasar enjo saya mendapatkan 256 kbp dan kerja yang sangat lumayan lebih mirip dial up biasa, bagitu pula di grogol jelambar serta wilayah arta gading yang memiliki kecepatan yang lumayan hingga 256 kbps (karena saya langganan yang 125 rb jadi memang dapatnya 256kbp). Nah kalo dapat UMTS yang sangat bagus dan stabil maka kita bisa download yang lumayan cepat. Begitu pula HSDPA masih ok lah cuma kalo GPRS selamat berkeong-keong ria dah. Mungkin solusinya kalian kalo mo bagus pake TELKOMSEL Flash harus pindah rumah kali yang kira2 dekat dengan BTS telkomsel heheheheh....

TELKOMSEL FLASH

Baru saja aku memakai telkomsel flash dari telkomsel. Pada awalnya aku pesimis tentang telkomsel flash ini tapi sampai saat ini memuaskan dari segi kecepatan (7,2 Mbps) pada jam 20.44 wib, entah bila saya coba pada siang hari. Saat ini saya menggunakan modem C120 Bandluxe chipset MSM6280 Series bundel telkomsel flash Unlimited basic. Lumayan lah buat liburan lebaran nanti dari pada bengong ga karuan mending surfing, dll hehehehe.........

MeNcARi KeDamAian Di Tengah Keramaian

Kadang kita merasakan suatu hal yang kita rasakan tapi kita tidak tau masih ada yang hambar rasanya. Taukah kita ketika kita di tengah tawa canda, ada rasa yang hilang. Paham ga sih kita rasa sedih yang menyelip di tawa, senyum dan canda menghiasi setiap riuhnya pergumulan.
Ada yang hilang dan tak bisa kita cari, kalo kita tak memahami kedalaman pribadi kita sendiri. apa yang kita cari tak akan bisa terungkap begitu saja tanpa niat dan usaha kita sendiri. Di manakah kita harus memulai????
Mulailah dengan berbicara dengan jiwa mu di malam yang sunyi. Ketika pergelutan itu mulai membebani anda bertahanlah dalam kesadaran. Jangan biarkan kesadaranmu hilang. Temukan lah dalam damai dan ketenangan.

Prolog

Pagi ini ada teman saya yang mengkritik blog saya, kenapa blognya berisi tulisan2 orang bukan original tulisan saya. Kutipan2 saya sebelumnya adalah sedikit prolog blog ini, untuk membuka maksud dan tujuan saya membuat blog ini. Dan awalnya ssaya akui saya bukanlah seorang penulis sejati tapi saya adalah penikmat dan pendengar yang baik. Dari niat coba2 saya mulai membuat blog sendiri dan mulai mencari literatur2 untuk saya usung ke blog saya sendiri. Maaf bila Blog ini berisi kutipan atau salinan blog2 sebelah, karena disini saya masih merasa belum cukup untuk membahas masalah2 yang cukup kompleks karena keterbatasan pengetahuan saya. Kiranya temen2 yang membaca blog ini dapat saling bertukar pikiran dengan saya. Mudah2 dengan kita saling bertukar pikiran, kita dapat saling membatu dalam membangun pola pikir kita semua. Dan jangan angap posting saya berat untuk dibaca atau pikirkan. Saya menulis dengan apa adanya dan santai saja , bukan berniat menggurui hanya mencoba bertukar pikiran.
Saya berniat membuat blog bertujuan untuk mengungkapkan semua masalah dari dekat, oleh . Mudah2an semua posting saya nantinya memang melihat dari dekat semua hal. Dan semoga dapat membangun kita semua dari tidur panjang selama ini dan mulai menggugah kita untuk menggali setiap aspek2 yang lama hadir dalam diri kita sebagai seorang manusia dan tanpa kita sadari semua itu telah berjalan dan mengalir dalam diri kita. Setiap detik, menit, jam, hari, bulan, tahun bahkan setiap detak jantung kita, napas yang kita hirup dan setiap darah yang mengalir banyak aspek yang kita lewatkan begitu saja. Semua aspek2 yang membentuk kita lewat begitu saja tanpa kita sadari, seperti halnya meludah yang begitu kita meludah kita telah melupakan ludah kita. Aspek ini secara sadar dan tidak sadar telah membentuk kita sebagai seseorang bukan sesuatu.